Eka Wara Brehaspati (pegang mik) Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pasuruan

Pasuruan | JATIMONLINE.NET,- Sabtu, 21 Januari 2021 bertempat di Kafe Kosuka Kalipucang Tutur, Yayasan Stapa Center dengan dukungan Sampoerna Untuk Indonesia menggelar acara sosialisasi program “Pemulihan Ekonomi Desa Wisata”.

Acara ini dihadiri oleh Eka Wara Brehaspati yang baru saja ditunjuk oleh Bupati sebagai Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pasuruan. Hadir pula dalam acara ini Mujiono; Camat Tutur dan juga Hariono; Kepala Desa Kalipucang. Anggota Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan pelaku UMKM Desa Kalipucang juga turut hadir sebagai peserta dalam kegiatan ini.

Dari perwakilan Yayasan Stapa Center, hadir secara langsung Agus Rohmatulloh; Direktur Yayasan Stapa Center bersama dengan Kukuh Dwi Kristianto; mewakili Sampoerna Untuk Indonesia.

Kegiatan dimulai dengan sambutan-sambutan dan dibuka oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pasuruan. Acara kemudian dilanjutkan dengan presentasi gambaran umum program Pemulihan Ekonomi Desa Wisata oleh Masruri; Staf Lapangan Yayasan Stapa Center.

Kukuh Dwi Kristianto (baju kotak-kotak) mewakili Sampoerna Untuk Indonesia.

Paska presentasi acara dilanjut dengan dialog tanya jawab tentang program. Beberapa peserta menyampaikan pertanyaan terkait apa saja kegaiatan yang bisa dimanfaatkan oleh pelaku UMKM di Desa Kalipucang dalam program ini nanti. Acara ini dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan. Kegiatan berakhir pukul 13.15 WIB.

Dalam sambutanya Agus Rohmatulloh, Direktur Yayasan Stapa Center menjelaskan bahwa program ini merupakan bentuk sinergi nyata dari kelompok masayarakat, dunia usaha dan juga pemerintah. Dampak pandemi terhadap sektor ekonomi tentu memerlukan kerjasama yang nyata untuk menghadapinya dan program ini ingin mengarah ke sana. Selama 5 bulan ke depan program ini akan fokus mendampingi pelaku UMKM Desa Wisata yang ada di 3 Desa di Kabupaten Pasuruan termasuk desa Kalipucang.

Sementara itu Kukuh Dwi Kristianto dari Sampoerna Untuk Indonesia mengatakan bahwa komitmen Sampoerna Untuk Indonesia dalam mendukung Upaya Pemulihan Ekonomi Nasional merupakan keberlanjutan dari berbagai dukungan program yang sebelumnya telah dilakukan. Dan yang cukup hangat adalah program dukungan penanganan mitigasi Pandemi Covid 19.

Kukuh berharap bahwa Pandemi ini benar-benar segera berakhir dan sektor ekonomi khususnya pariwisata akan kembali bergerak naik. Eka Kepala Dinas Pariwisata dalam sambutannya menyampaikan sangat senang dan berterimakasih atas adanya dukungan program dari Yayasan Stapa Center dan Sampoerna Untuk Indonesia. (red).