2 dari 2 halaman
Proyek Kanopi di Kantor Balai Desa Plampangrejo yang sempat jadi polemik soal pembayaran

MR mengaku sudah berupaya untuk menagih namun tidak berhasil, hingga terpaksa harus mendatangi pihak BPD dan Kecamatan.

“Saya sudah beberapa kali menemui YW, bahkan sekedar minta surat perjanjian pembayaran pelunasan, tidak dibuatkan. Akhirnya bersama teman-teman, terpaksa mendatangi BPD dan Kecamatan Cluring, untuk mengadu, akhirnya baru dibayar mas,” terangnya.

Dikesempatan berbeda, Arif selaku Kasi PMK (Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan) di Kecamatan Cluring mengatakan, jika dengan kejadian itu, pihaknya berharap kepada pihak BPD atau yang lain bersurat resmi untuk melakukan permintaan monitoring penggunaan Dana Desa pada Kecamatan.

“Nanti kita ajukan resmi kepada bapak camat untuk dibuatkan surat tugas monitoring dan evaluasi (Monev) dan akan kita tindak lanjuti. Dari situ menurut sistem secara administrasi, telah ada RAB dan SPJ, nantinya dilapangan apabila kita temukan ada yang tidak sesuai, kita akan selesaikan sesuai prosedur yang ada mas,” pungkas Arif. (wiy).