Peringati Hari Ibu, Garnita Malahayati NasDem Pasuruan Gelar Silaturrohmi dan Persiapan Hadapi 2024
Pasuruan | JATIMONLINE.NET,- Dalam rangka memperingati Hari Ibu, Garda Wanita (Garnita) Malahayati NasDem Kabupaten Pasuruan menggelar pertemuan di Kedai Kopi Telu, Taman Dayu, Pasuruan pada Selasa (28/12/2021).
Pada acara yang dihadiri oleh pengurus Garnita Malahayati dari Kecamatan Pandaan, Prigen, dan Sukorejo itu berlangsung guyub. Lokasi yang biasanya menjadi tempat ngopi dan nongkrong itu mendadak berubah warna menjadi biru oleh kedatangan Garnita NasDem Kabupaten Pasuruan.
Menurut Ketua Garnita Malahayati Kabupaten Pasuruan, Hj Sri Aning, SH, MKn acara digelar dalam rangka silaturrohmi kader Partai NasDem, terutama pengurus Garnita di Tiga Kecamatan yaitu Pandaan, Prigen dan Sukorejo.
“Ini adalah acara silaturrohmi saja. Agar antar Pengurus dan kader Garnita Malahayati lebih saling mengenal dan guyub. Acara hari ini juga sekaligus memperingati Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 kemarin (22 Desember),” jelasnya.
Istri Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Pasuruan H. Joko Cahyono, itu juga menambahkan, bahwa Garnita Malahayati Kabupaten Pasuruan harus lebih mempersiapkan diri dalam menghadapi tahun 2024. Dalam Momentum 2024 Garnita Malahayati harus membentuk kader yang kuat dan terstruktur sampai Desa.
“Kita juga akan menghadapi Pileg 2024, persiapan harus sudah dimulai dari sekarang. Garnita Malahayati harus lebih mempersiapkan diri lagi. Diupayakan agar kita mampu membentuk kepengurusan yang lebih solid lagi sampai pada level Desa,” pungkasnya. (giat).
Tinggalkan Balasan