Sidoarjo | JATIMONLINE.NET,- Dampak positif adanya program Kampung Tangguh Semeru dalam menanggulangi penyebaran Covid-19, diharapkan dapat terus berjalan. Program itu sebenarnya tak hanya bisa dimanfaatkan untuk penanggulangan Covid-19, akan tetapi bisa diaplikasikan pada berbagai sektor.

Sebagaimana disampaikan oleh Wakapolresta Sidoarjo, AKBP Deny Agung Andriana pada acara Cangkrukan Kamtibmas di Kantor Kecamatan Sedati, pada Selasa (3/11/2020) malam. Dihadiri Forkopimka Sedati, tokoh masyarakat, komunitas, dan warga, pertemuan berlangsung gayeng dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Peran maksimal Kampung Tangguh Semeru pada upaya penanggulangan Covid-19 terbukti baik. Di dalamnya terdapat peran banyak pihak, termasuk yang dilakukan masyarakat sendiri, guna menciptakan ketangguhan wilayahnya,” kata Wakapolresta Sidoarjo AKBP Deny Agung Andriana.

Kampung Tangguh Semeru, meliputi berbagai aspek. Ada tangguh menghadapi Covid-19, tangguh pangan, tangguh kamtibmas, tangguh perekonomian, tangguh sosial budaya dan sebagainya. Karenanya, diharapkan perannya dapat terus dijalankan di seluruh desa.

Berbagai problem yang ada di masyarakat akan bisa teratasi melalui keberadaan Kampung Tangguh Semeru tersebut.

Jelang pelaksanaan Pilkada Kabupaten Sidoarjo, disampaikan Wakapolresta Sidoarjo AKBP Deny Agung Andriana, agar masyarakat dapat ikut serta menjaga kerukunan dan kedamaian, sehingga Pilkada nanti dapat berjalan aman dan kondusif. (Ries).